Acer Jade Primo, Si PC dan Smartphone Windows 10 Muncul di IFA 2015

Acer Jade Primo Si Smartphone dan PC Windows 10 Muncul di IFA 2015

IFA adalah event pameran terbesar untuk pengenalan elektronik dan peralatan rumah terbaru ke konsumen. Event ini telah diadakan pada tanggal 4-5 September lalu di Berlin. Salah satu hal yang paling menarik dari event tersebut adalah Acer Jade Primo, Smartphone Windows 10 Mobile high-end dengan dukungan fitur Continuum. (Baca: Inilah Acer Jade Primo: Smartphone Pertama di Dunia yang Bisa Menjadi PC)

Ada dua sumber yang telah mengamati dari dekat prototype dari Jade Primo, HDblog.it dan juga GSMArena. HDblog.it berhasil melakukan hands-on Acer Jade Primo, tapi sayang tidak mendemokan fitur Continuum yang memungkinkan smartphone ini menjadi PC. Sedangkan GSMArena berhasil mengamati dan mendapatkan foto device ini dari dekat.

Tidak ada yang istimewa dari bahan smartphone ini, begitu juga spesifikasinya untuk kelas high-end. Lihat saja spesifikasi Acer Jade Primo ini, layar 5.5 inc Super AMOLED, processor Snapdragon 808 dan kamera utama 21MP. Sayang perusahaan Acer tidak mengumumkan secara resmi kapan device ini dirilis ke konsumen.

Gallery Acer Jade Primo

via GSMArena

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation