Cara Menghapus File Temporary di Windows 10

Cara Menghapus File Temporary di Windows 10 (1)

Menghapus file temporay / file sampah merupakan salah satu langkah yang bisa kamu lakukan untuk menghemat ruang pada partisi sistem. Kamu bisa menghapusnya dengan menggunakan aplikasi pihak ke-3 seperti CCleaner.

Tapi jika kamu tidak ingin menggunakan software, maka kamu bisa menghapusnya dengan menggunakan cara yang sudah disediakan oleh sistem Windows 10 dan cara ini terbilang cukup mudah dan cepat.

Menghapus File Temporary di Windows 10

Pertama buka Settings (WinKey + I), lalu navigasilah ke System – Storage.

Cara Menghapus File Temporary di Windows 10 (2)

TONTON JUGA:

Pada panel kanan, pilihlah partisi sistem (biasanya C:). Kemudian scroll kebawah untuk menemukan opsi Temporary files (sebelumnya, tunggu beberapa saat ketika sistem sedang mengkalkulasi jenis file yang ada pada partisi tersebut).

Cara Menghapus File Temporary di Windows 10 (3)

Setelah memasuki halaman pengaturan Temporary file, beri tanda centang pada opsi Temporary files dan klik opsi Remove files untuk memulai proses penghapusan file.

Cara Menghapus File Temporary di Windows 10 (4)

That’s it!


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation