Windows 8 memiliki tool Automatic Repair yang berguna untuk memeriksa dan memperbaiki masalah pada startup, misalkan saja sistem operasi tidak mau booting. Automatic Repair bisa digunakan jika komputer kamu gagal memasuki Windows RE karena boot failure. Jika Windows RE masih tidak bisa dimasuki, kamu bisa menggunakan Automatic Repair secara manual yang dijalankan dari Windows RE CD atau DVD. Untuk lebih mengenal Windows RE, kamu bisa membuka link ini.
Kali ini WinPoin akan membahas bagaimana cara memperbaiki Startup Windows 8 Menggunakan Automatic Repair. Perlu kamu ketahui kalau Automatic Repair tidak bisa memperbaiki kerusakan hardware, seperti kegagalan hardisk atau memori yang tidak kompatible, juga tidak bisa melindungi komputer dari serangan virus. Automatic Repair juga tidak didesain untuk memperbaiki masalah instalasi Windows.
Cara Memperbaiki Startup Windows 8 Menggunakan Automatic Repair
Pertama-tama buka Charm Bar dengan menekan Win+C dan klik Settings.
Kemudian klik Change PC settings.
Setelah PC settings muncul, klik kategori General.
Lalu lihat kolom sebelah kanan dan cari menu Advanced startup, klik Restart Now.
Setelah itu akan muncul Menu Startup Option dan klik Troubleshoot.
Ketika menu Troubleshoot muncul, klik Advanced options untuk mencari Automatic Repair.
Pada menu Advanced options, klik Automatic Repair untuk memperbaiki Windows secara otomatis.
Secara otomatis Windows akan mempersiapkan diri untuk memperbaiki kerusakan yang ada.
Setelah itu akan muncul menu pemilihan akun dan klik akun yang kamu gunakan.
Masukan password pada akun yang kamu gunakan tadi dan klik Continue.
Windows akan mulai memeriksa apakah ada yang error atau rusak.
Terakhir akan muncul keterangan apakah Windows 8 kamu mengalami masalah atau tidak, jika tidak maka akan ada tampilan seperti gambar di bawah ini. Klik saja Shut Down untuk mematikan Windows 8. Jika ada yang error pada Windows 8 kamu, kamu bisa melihat file log dari hasil Automatic Repair di C:\Windows\System32\Logfiles\Srt\SrtTrail.txt.