Charlie XCX Pamer Lumia dengan Menyebarkan Nomor HPnya

Charlie XCX Pamer Lumia dengan Menyebarkan Nomor HPnya

Charlotte Aitchison penyanyi asal Inggris atau yang lebih dikenal dengan Charlie XCX baru-baru ini menggunakan Windows Phone. Charlie XCX memberikan Lumianya latihan dengan memberikan nomornya ke fans sehingga mereka bisa menghubunginya. Saat menghadiri acara Elvis Duran, ia membagikan nomor ponselnya dan menunjukan bahwa ia menggunakan Lumia Windows Phone.

Kamu bisa melihat videonya di atas, ketika Charlie memberikan nomor ponselnya ke siaran radio dan sudah ada beberapa fans yang menelpon dan mengirim pesan. Yang perlu dipertanyakan, kenapa artis yang terkenal dengan single Boom Claps ini rela membagikan nomor ponselnya ke fans. Apakah ini hanya untuk menambah ketenaran?

Charlie XCX mengatakan bahwa ini adalah pengalaman yang menarik untuk menyaksikan fans bisa menghubunginya secara langsung. Bahkan Charlie juga sempat beberapa kali menelpon kembali fans yang sudah menghubunginya.

TONTON JUGA:

Tampaknya ini bagian promosi Lumia Windows Phone yang terselubung, tapi iklan yang menarik. Sangat krefatif Microsoft..! Apa kamu sudah dapet nomornya Charlie? Udah nyobain telpon? Ini nomor luar negeri loh, mungkin kamu butuh banyak pulsa buat hubungin Charlie XCX.

via YouTube


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation