GOLE1: PC Terkecil di Dunia Seharga 1 Jutaan Rupiah

GOLE1-1Ukuran layar 7 inch memang bakal jadi yang paling terkecil untuk PC Windows 10, itupun baru berlaku nanti. Tapi, apa jadinya kalau ada sebuah PC yang bisa masuk di kantong?

Adalah ARMDevices yang kini tengah membutuhkan donasi untuk mengembangkan PC dalam saku tersebut yakni GOLE1 untuk diproduksi secara massal. Bentuknya mirip tablet dan dilengkapi layar touchscreen, tapi ukurannya tebal dengan koneksi yang lengkap seperti PC.

GOLE1 ditenagai dengan prosesor quad-core Intel Cherrytrail, RAM 2GB atau 4GB, memori 32GB atau 64GB, dengan ukuran layar 5 inch.

Untuk koneksinya, ia dilengkapi 3 slot USB 2.0 dan 1 slot USB 3.0, HDMI, Ethernet, dan microUSB. PC kecil ini juga dilengkapi dengan microSD. OS Windows 10 serta Android 5.1. Artinya, Office pun bisa dijalankan sempurna di PC mungil ini.

Baterainya sendiri hanya 2600 mAh sehingga hanya sanggup beroperasi hingga 2 jam saja. Satu lagi, GOLE1 juga dilengkapi dengan aksesori case untuk HDD yang bisa dipasangkan dibagian bawahnya dan dapat menampung HDD ataupun SSD berukuran 2.5 inch hingga 2TB.

GOLE1-5

Di Indiegogo, GOLE1 sudah mencapai dana yang harus dibutuhkan untuk diproduksi secara massal. Artinya, PC dalam saku kini segera terwujud dengan adanya GOLE1 ini.

Jika dijual, harganya sendiri mulai USD 79 atau hanya sekitar Rp 1.1 juta saja (USD 1 = Rp 13.600) dan baru mulai dipasarkan pada bulan Juli nanti.

Berminatkah kamu untuk memilikinya?

via MSPU, Indiegogo

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi. Email: indrakrisnadi(at)hotmail.com

Post navigation