Microsoft Office Kini Gratis untuk Android dan iOS

Microsoft Office Kini Gratis untuk Android dan iOS

Kabar gembira nih bagi pengguna Android dan iOS. Microsoft memang melakukan beberapa hal nekat akhir-akhir ini. Setelah memutuskan untuk memberikan storage unlimited bagi pengguna Office 365, kini mereka memutuskan untuk menggratiskan Microsoft Office untuk Android dan iOS.

Yup benar, Microsoft Office kini bisa kamu gunakan secara gratis di Android dan iOS!

Tentunya hal ini membuat kita sebagai konsumen menjadi sangat diuntungkan. Sebelumnya kita hanya bisa membuka dan membaca dokumen saja tanpa bisa membuat dan mengeditnya. Untuk membuat dan mengedit dokumen kita harus berlangganan Office 365.

Namun Microsoft mengatakan bahwa kini dunia telah berubah, dan untuk itu seluruh pengguna Android dan iOS bisa menikmati Microsoft Office dengan gratis, bisa membuat dan mengedit dokumen tanpa harus berlangganan Office 365 sekalipun.

Microsoft Office Kini Gratis untuk Android dan iOS

Bagi kamu pengguna iPhone dan iPad silahkan download Microsoft Office gratis disini:

Sayangnya untuk pengguna Android harap bersabar sejenak karena saat ini Microsoft Office untuk tablet Android masih dalam tahap preview. Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba versi previewnya, silahkan mendaftarkan diri disini. Namun bagi yang ingin menunggu versi finalnya dirilis, kita yakin kog perilisannya tidak lama lagi.

Microsoft juga menyatakan Office Touch untuk Windows 10 tengah dalam pengerjaan. Jika Office di Android dan iOS saja dibuat gratis, seharusnya Office Touch untuk Windows ini digratiskan juga. Tetapi kita belum bisa menyimpulkan sebelum ada pengumuman resmi dari Microsoft.

Dengan digratiskannya Microsoft Office untuk Android dan iOS, kita yakin pengguna Office di device mobile akan meningkat drastis. Sebelumnya banyak pengguna device mobile yang menggunakan aplikasi alternatif seperti Kingsoft Office, Google Docs, dan sebagainya agar bisa membuat dan mengedit dokumen. Namun kini mereka bisa langsung beralih ke Microsoft Office tanpa dipungut biaya.

via microsoft

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation