Gunung Everest merupakan gunung tertinggi di dunia dengan ketinggian hingga 8.848 meter diatas permukaan laut, dan orang ini melakukan video call di puncak gunung tersebut! Adalah Daniel Hughes, seseorang dari London yang melakukan hal gila tersebut.
Pada tahun 2010 dia melakukan perjalanan ke Amerika Selatan dan melihat banyak anak-anak yang lemah karena kurang gizi dan kelaparan. Sejak saat itu dia memutuskan untuk ingin melakukan sesuatu yang besar bagi sesama.
Akhirnya dia memutuskan untuk membuat project pengumpulan dana yang dia beri nama Everest Million. Project ini bertujuan untuk mengumpulkan 1 juta orang untuk mendonasikan masing-masing 1 Pound yang nantinya akan disumbangkan ke Organisasi sosial Comic Relief.
Dia akhirnya belajar bagimana merekam video, mengedit video, mencari dana, dan melakukan berbagai hal lain yang diperlukan untuk perjalanannya ke puncak gunung Everest. Seluruh persiapan itu menghabiskan waktu dari tahun 2011 hingga 2012.
Akhirnya dana mulai terkumpul, sponsor-pun berdatangan mulai dari HTC, Livestream, Garmin, hingga Band Coldplay.
Sepertinya HTC-lah yang menyediakan berbagai perlengkapan sehingga Daniel bisa terkoneksi internet sepanjang perjalanannya. Di kala team pendakinya istirahat, Daniel seringkali menyempatkan sedikit waktu untuk blogging dan melakukan video call Skype dalam rangka mencari lebih banyak dana lagi.
Akhirnya Daniel sampai di puncak Everest pada 19 Mei 2013 lalu. Dia menggunakan hidung badut berwarna merah yang merupakan simbol khas dari lembaga sosial Comic Relief, lalu melakukan Video Call menggunakan Skype ke BBC.
Dengan ketinggian 8.848 diatas permukaan laut, itu adalah video call Skype tertinggi yang pernah ada.
Daniel akhirnya menyumbangkan dana yang berhasil dikumpulkan dari project tersebut ke lembaga sosial Comic Relief. Ketika ditanya seputar tujuan dari pendakiannya itu, Daniel menegaskan bahwa dia tidak pernah memikirkan tentang pendakiannya atau dirinya sendiri, tetapi dia melakukannya secara total untuk pengumpulan dana amal bagi orang lain yang kurang mampu.
via Skype | Everest Million