Seperti Inilah Tampilan Facebook Messenger Universal Apps untuk Windows 10 (Leaked)

Sekarang Kamu Bisa Menggunakan Facebook Messenger di BrowserFacebook sebelumnya pernah berencana untuk membuat aplikasi universal apps dari layanan yang dimilikinya untuk Windows 10. Kini, bocor tampilan aplikasi Facebook Messenger untuk Windows 10. Seperti apa ya?

WindowsBlogItalia membocorkan tampilannya. Messenger ini akan hadir dengan dukungan live tile untuk menunjukan notifikasi pesan baru, dan melihat sedikit isi pesan dari si pengirim.

Selain bisa mengirim pesan teks dan gambar, dalam Facebook Messenger universal apps ini juga mendukung pengiriman video, gambar bergerak GIF, dan juga sticker-sticker.

Dalam aplikasi ini, pengguna juga bisa membuat group chat, forward pesan dan gambar ke kontak, dan pencarian kontak ataupun group.

Saat ini sendiri, aplikasi universal apps Facebook Messenger ini berstatus private beta, sehingga tidak bisa ditemukan di Store.

Dan nampaknya, Facebook akan membicarakan aplikasi buatannya ini pada konferensi BUILD yang akan digelar pada 30 Maret-1 April mendatang. Bisa saja, pada waktu ini pula, Facebook bakal meluncurkannya.

via Softpedia ; sumber WindowsBlogItalia

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi. Email: indrakrisnadi(at)hotmail.com

Post navigation