
Kamu termasuk anak gaul? Punya semua layanan chatting di smartphone kamu? Buat kamu pengguna Windows Phone yang make WeChat, kali ini salah satu aplikasi layanan chatting populer ini mendapatkan update. Bukan update biasa update mayor telah diberikan untuk aplikasi ini. (Baca: Sekarang User Group di WeChat pada Windows Phone Bisa Diperbanyak)

Hari ini aplikasi WeChat untuk Windows Phone mendapatkan update menjadi versi 5.4, di versi terbarunya ini ia memberikan visual refresh untuk frequent user agar memudahkan kamu. Desain baru juga ikut ditambahkan dalam update ini, membuat tampilan aplikasi lebih bersih, menggunakan modern UI khas Microsoft dan Windows Phone. Selain kedua hal baru tersebut, berikut detail lebih lengkap tentang update tersebut:
- Desain baru modern UI khas Microsoft dan Windows Phone
- Dapat melihat semua gambar dari chat dengan cepat
- Melihat QR Code ketika kamu melihat gambar
Kalau kamu belum mendapatkan notifikasi untuk melakukan update apliaksi WeChat Windows Phone, kamu bisa mendapatknya dari link di bawah ini.

Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.
