Tidak Hanya Microsoft dan Google, Disney Ikut Buru Twitter

1474980341_twitter-microsoft-disney_storyMinggu lalu ada kabar bahwa Google akan membeli Twitter. Ada kabar pula Microsoft juga ikut memburu media sosial populer tersebut. [Baca: Hot: Microsoft Memburu Twitter] Ternyata tidak hanya berhenti disitu, Disney kali ini dikabarkan juga ikut mengejar si Twitter. Kasihan benar si burung ini.

Dilansir dari CNBC, Microsoft saat ini sedang mempertimbankan untuk mengakuisisi Twitter, meskipun Microsoft sendiri tidak mau memberikan komentar lebih lanjut atas klaim tersebut. Google, Salesforce, dan Verizon pun juga mengincar Twitter, meskipun yang terlihat ada pergerakan cuma si Google.

Semerntara dilansir dari Bloomberg, The Walt Disney Company telah aktif bekerja dengan penasehat keuangan mereka untuk mengevaluasi tawaran dengan CEO Twitter, Jack Dorsey. Laporan dari Bloomberg juga mengklaim bahwa Microsoft “telah mendekati untuk mengevaluasi sebuah penawaran, namun tidak tertarik”

Duh dek, si Twitter ini kayak bunga desa saja. Orang-orang ramai mengejar demi mempersunting dia dengan mahar selangit. Tapi memang menggiurkan sih, siapa tak mau mendapatkan bunga desa yang terkenal pesonanya dimana-mana. Nah, menurutmu, siapa yang akan memenangkan hati si bunga desa ini? Bagikan pendapatmu disini yak! :)

 

Via: Neowin

Ardan Legenda

Author dan Illustrator yang mencintai teknologi.

Post navigation