
Para pengguna Windows terutama untuk Windows 7 Service Pack 1 ada berita cukup menggembirakan, Microsoft akan melakukan update otomatis mulai 19 Maret 2013. Jika biasanya kamu mengupdate sendiri pada Windows Update, sekarang opsi tersebut sudah tidak ada lagi.
Berikut pernyataan resmi yang kami dapatkan dari blog Microsoft:
“Windows 7 Service Pack 1 akan diupdate secara otomatis pada Windows Update. Update Windows 7 SP1 dilakukan untuk memastikan kemanan yang ditingkatkan kepada pelanggan yang belum melakukan update ke SP1”
SP1 sudah dirilis resmi sejak dua tahun lalu, dan Microsoft ingin memastikan semua pelanggan ingin menggunakan SP1. Karena Windows 7 tidak lagi didukung mulai 9 April 2013. Sedangkan jika kamu menggunakan SP1, kamu masih punya sedikit waktu untuk dukungan. Nah bagi kamu yang menggunakan Windows 7 siap-siap melakukan update serentak ya :)
Sumber: Windows blog
Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.
