Microsoft Perkenalkan Surface Laptop Baru Untuk Lini Copilot+ Pertamanya

Pada event yang berlangsung kemarin, Microsoft bukan hanya memperkenalkan ketersediaan AI Explorer di Windows 11 Yang Debut Dengan Nama Recall, dimana Microsoft juga memperkenalkan perangkat baru mereka yang akan menjadi lini pertama dari perangkat Copilot+ PC-nya.

Baca Juga : Copilot+ PC Adalah Nama Resmi Perangkat Windows Dengan Chipset AI

Perangkat baru ini adalah Surface Laptop yang ditenagai dengan Prosesor Snapdragon X. Untuk varian sendiri, Surface Laptop baru ini akan tersedia dalam dua ukuran, 13.8-inch dan 15-inch, dimana keduanya akan menggunakan layar 3:4 IPS touchscreen dengan resolusi 2,304 x 1,536 pixels dan 2,496 x 1,664 pixels.

Untuk layarnya sendiri akan mendukung HDR dengan refresh rate 120Hz yang kini bagian sudut layar akan membulat / rounded corner gengs, mantap lah untuk menambah kesan estetika Windows 11 yang kini serba membulat.

Untuk tenaga, Surface Laptop baru ini diklaim 86% lebih cepat dibandingkan Surface Laptop 5 yang menggunakan processor Intel. Dimana untuk varian 13,8 inci akan tersedia dengan processor Snapdragon X Elite atau Plus, sementara varian 15 inci hanya akan tersedia dengan Snapdragon X Elite. Untuk RAM, pengguna dapat memilih RAM LPDDR5X 16 GB atau 32 GB. Dan yap, 16 GB kini menjadi standar umum untuk minimal RAM yang ada di perangkat Surface.

Baca Juga : 16 Gb Adalah Jumlah RAM Paling Cocok Untuk Windows 11

Daya Tahan Battery Gila Gilaan!

Salah satu hal yang di Highlight oleh Microsoft adalah daya tahan battery perangkat ini, dimana masa pakai baterai untuk Surface Laptop berukuran 13,8 inci mampu memutar video hingga 20 jam, sementaar varian 15 inci mampu bertahan hingga 22 jam.

Ini tentunya adalah hal yang cukup mantap untuk perangkat Windows yang terkenal cukup boros battery jika dibandingkan dengan Mac milik Apple.

Port Lengkap

Untuk dukungan port, Surface Laptop baru ini akan memiliki dua buah port USB-C/USB4 yang dapat digunakan untuk mengisi daya perangkat, mentransfer data dan menghubungkan perangkat ke layar external hingga tiga layar beresolusi 4K.

Selain itu, perangkat ini masih akan menghadirkan satu port USB-A 3.1, jack headphone 3,5 mm untuk Audio, dan Varian 15 inci akan memiliki dukungan microSDXC.

Selain itu, tidak lupa juga bahwa perangkat baru ini akan membawa dukungan Wi-Fi 7, Bluetooth 5.4, Webcam dengan resolusi 1080p dengan efek Windows Hello dan Windows Studio, dua buah speaker Dolby Atmos, dan Mic Studio dengan fokus suara. Untuk tracpad, laptop ini akan memiliki Trackpad Haptic yang tentu lebih modern.

Preorder Sudah Dimulai

Untuk kamu yang ingin membeli perangkat ini, kamu sudah bisa melakukan preorder dari halaman Microsoft Store. Untuk varian 13,8 inci akan memiliki harga mulai dari $999 dan maksimal mencapai $2,399 (sesuai dengan konfigurasi hardware). Sementara model 15 inci akan memiliki harga mulai dari $1.299 hingga $2.499. Untuk pilihan warnanya cukup sederhana, ada Sapphire (biru), Dune (emas), Platinum, dan Hitam.

Jadi, apakah kamu tertarik?, jika iya siapkan dana extra untuk membayar bea cukai gengs.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation