Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Di event media briefing yang diadakan Microsoft tadi pagi, telah dikupas tuntas semua fitur Windows 10, baik untuk desktop, laptop, tablet, phablet, maupun smartphone. Dan untuk pertama-tama kita akan menghadirkan kabar tentang kecanggihan dan fitur baru di Windows 10 untuk PC

Tetapi perlu diingat bahwa fitur yang kita tampilkan disini adalah apa yang baru dan tidak ada di Windows 10 Preview. Jadi bagi kamu yang belum mengikuti seri review sebelumnya, silahkan baca dulu 16 Fitur Baru di Windows 10 Preview 9901 ini.

 

Taskbar Search Berwarna

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Berbeda dengan yang ada di Windows 10 Preview, dimana kolom search di taskbar berwarna putih dan terlihat tidak menyatu, di Windows 10 Final nanti dia bakal memiliki layer warna lembut seperti warna yang dipilih di taskbar. Hasilnya form search yang sekaligus merupakan tempat bernaungnya Cortana tersebut terlihat lebih menyatu di dalam taskbar.

 

Start Menu Full Screen

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Kamu bisa mengubah tampilan start menu di Windows 10 menjadi full screen seperti Start Screen di Windows 8.x menggunakan tombol Continuum. Setelah itu kamu bisa mengecilkannya lagi kapanpun yang kamu mau

 

Animasi Start Menu

Start menu memiliki animasi yang cantik ketika dia di tutup.

 

Charm Bar Digantikan Action Center

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Kini ketika kamu arahkan mouse ke kanan, bukan Charm Bar yang muncul melainkan Action Center. Action center ini akan memberikan daftar notifikasi interaktif, dimana didalamnya bisa terdapat gambar, tombol, form, dsb.

 

Tidak Ada Control Panel dan PC Settings

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Sebagian pengguna Windows 8.x mengeluhkan bahwa adanya dua tempat settings di Windows sangat membingungkan. Di Windows 10 Microsoft menghilangkan Control Panel dan PC Settings untuk digabungkan menjadi satu yang bernama Settings.

 

Continuum

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Windows 10 merupakan surga bagi pengguna Hybrid laptop dan tablet. Hal ini karena adanya fitur continuum yang memudahkan pengguna Windows 10 saat berada dalam mode tablet dan mode laptop, saat dia menggunakan touchscreen ataupun mouse dan keyboard.

Kita nanti akan memberikan penjelasan detail tentang continuum ini di artikel tersendiri.

 

Cortana

Seperti Inilah Kecanggihan dan Fitur Baru Windows 10 untuk PC

Secara resmi Microsoft mengumumkan bahwa Cortana akan ada di PC! Cortana berada di form search yang ada di taskbar dan bisa kamu panggil hanya dengan berkata “Hey, Cortana”

Cortana ini bisa membantu kamu menyelesaikan banyak hal seperti mengatur jadwal, mencarikan file, melihat cuaca, mengirimkan email, menjawab pertanyaan, serta berbagai hal yang biasa dilakukan oleh personal assistant lainnya.

Microsoft juga menjelaskan bahwa Cortana ini akan benar-benar personal dan mengenal pemiliknya seiring dengan sering digunakannya dia di berbagai device.

Kita akan membahas Cortana lebih dalam lagi di artikel selanjutnya.

 

Itulah kecanggihan dan fitur baru di Windows 10 untuk PC. Fitur ini bakal bersanding dengan fitur lain yang sudah kita ketahui melalui Windows 10 Preview seperti Virtual Desktop, windowed modern apps, auto update & upgrade, dan sebagainya.

Kabar yang paling menggembirakan adalah bahwa Windows 10 ini bakal menjadi upgrade gratis bagi seluruh pengguna Windows 7, Windows 8.1, dan Windows Phone 8.1 untuk satu tahun pertama. Jadi pastikan kamu melakukan upgrade gaes! :D

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation