Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia

Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia

Inilah Lumia terbesar yang pernah ada: Lumia 2520! Yup..Lumia 2520 berbeda dari seri Lumia lainnya karena merupakan sebuah tablet. Tablet dengan OS Windows RT ini pertama kali diperkenalkan kepada publik melalui event Nokia World yang diadakan hari ini di Abu Dhabi.

Secara desain Lumia 2520 masih selaras dengan seri Lumia lainnya dengan desain yang tipis, elegan, dan pilihan warna biru, putih, merah, dan hitam.

Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia

Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia Inilah Lumia 2520: Tablet Windows RT Pertama Buatan Nokia

Dalam hal spesifikasi Lumia 2520 bersaing ketat dengan Surface 2. Berikut ini adalah spesifikasi tablet Lumia 2520:

  • Sistem Operasi Windows RT 8.1
  • Layar 10.1 inchi 1080p HD AH-IPS dengan Gorilla Glass 2
  • Processor Qualcomm Snapdragon 800 2.2GHz Quad Core
  • 2GB RAM
  • 32GB internal storage dan slot untuk tambahan storage hingga 32GB
  • Kamera utama 6.7MP dengan Auto Focus ZEISS optics, Kamera kedua 2MP HD wide-angle
  • Video 1080p pada 60fps
  • Jaringan 4G LTE
  • Buit-in Microsoft Office
  • Baterai 8000 mAh dengan kemampuan 11 jam
  • Warna biru, putih, merah, dan hitam
  • Built-in global HERE Maps
  • Dilengkapi Nokia Music untuk streaming musik tanpa iklan
  • Power Keyboard dengan tambahan power hingga 5 jam dan tambahan 2 USB port

https://www.youtube.com/watch?v=EFXRYrZFxsg

Cukup aneh juga kenapa Lumia merilis Lumia 2520 yang secara spesifikasi dan fungsi mirip dengan Surface 2, padahal Nokia sudah dibeli oleh Microsoft. Tetapi jujur saja WinPoin akui bahwa Lumia 2520 ini merupakan tablet yang sangat cantik. Kabarnya tablet ini bakal dijual seharga 5.5 jutaan.

via TheVerge

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation