Sebelumnya kita telah mendapatkan kabar bahwa Sosial Media “X” hanya akan miliki Dark Mode serta X (Twitter) yang ditandai sebagai situs yang mencurigakan oleh Microsoft Edge, Nah baru baru ini tampaknya peralihan dari Twitter ke X mulai dilakukan secara massive mulai dari perubahan icon dan nama aplikasi di Android dan IOS, hingga beberapa kata yang berkaitan dengan Twitter akan mulai diganti guys.
Nah salah satu hal yang saat ini telah mulai diterapkan adalah perubahan nama “Tweet” yang akan menjadi “Post”, begitupula dengan Retweet yang akan menjadi Repost.
Jadi dengan adanya perubahan ini kita tidak lagi menyebutkan dengan kata ngetweet melainkan menjadi ngepost, yah gimana ya? menurut saya ini justru menghilangkan kesan unik yang telah hadir sejak lama di sosial media ini.
Namun bagamanapun sosial media ini telah di rebranding lagi dan bahkan mungkin tidak lama lagi hingga link twitter.com akan dialihkan ke x.com yang sempat diblokir di Indonesia karena melanggar undang undang (yah tahu sendiri lah X itu biasanya untuk apa).
Jika kamu telah memperbarui aplikasi Twitter ke versi terbaru baik di Android atau iOS, kamu mungkin akan mulai melihat perubahan yang diberikan, namun untuk pengguna Desktop, sementara itu kata “Tweet” masih tampil dan belum diubah.
Nah bagaimana nih menurutmu mengenai hal ini? Apakah kamu suka dengan perubahan yang diberikan Elon Musk ke Twitter ini? Atau justru kamu menjadi salah satu orang yang kurang suka dengan perubahan dan rebranding ini. Komen dibawah guys.