Cara Backup Windows Phone 8.1

Cara Backup Windows Phone 8.1

Salah satu fitur yang pintar di Windows Phone 8.1 adalah kemampuan untuk backup app dan setting. Sebelumnya Windows Phone dapat melakukan restore aplikasi, tetapi tidak ada Start Screen dan membiarkan restore point hilang seperti password, browser favorite dan pengaturan aplikasi. Sekarang di Windows Phone 8.1 kamu bisa restore semua data tersebut saat hard reset. Dengan begini kamu tidak akan banyak kehilangan data yang kamu miliki di Windows Phone 8.1.

Proses backup di Windows Phone dilakukan secara otomatis, tanpa ikut campur tangan kamu. Backup akan disimpan ke dalam OneDrive sehingga kamu tidak perlu takut data hilang ketika smartphone juga hilang. Saat kamu membeli smartphone baru, kamu bisa mendapatkan data-data lama dengan memasukan akun microsoft yang kamu miliki di smartphone lama.

Karena porses backup berjalan otomatis dan dilakukan secara online, kamu pasti bingung bagaimana cara mengaktifkan atau cara backup di Windows Phone 8.1. Kali ini WinPoin akan memberikan tutorial bagaimana cara melakukan backup di Windows Phone 8.1.

 

Cara Backup Windows Phone 8.1

Untuk dapat melakukan backup di Windows Phone 8.1, caranya sangat mudah cukup buka Settings>backup. Dari sini kamu akan menemukan 3 opsi di Windows Phone 8.1 yang bisa kamu backup, diantaranya ada apps+settings, text messages dan photos+videos.

Cara Backup Windows Phone 8.1

 

Untuk mengaktifkan backup pada setiap opsi, kamu cukup tap opsi tersebut dan klik On pada menu Settings backup. Misalkan saja di opsi apps+settings kamu pilih Settings backup menjadi ON, sedangkan di text message kamu bisa mengatur Text message backup menjadi ON juga.

Cara Backup Windows Phone 8.1

 

Untuk photos+videos saran WinPoin kamu tidak perlu melakukan backup, cukup backup di komputer secara rutin foto dan video kamu miliki. Atau kamu bisa menggunakan opsi Best quality yang dibackup menggunakan jaringan WiFi.

Cara Backup Windows Phone 8.1

 

Itulah cara backup di Windows Phone 8.1. Jika kamu masih kesulitan atau mengalami masalah ketika backup di Windows Phone 8.1, kamu bisa bertanya melalui forum WinPoin.

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation