HTC W8: Device Windows Phone 8.1 Pertama dari HTC

HTC W8: Device Windows Phone 8.1 Pertama dari HTC

Sudah lama HTC memproduksi device Windows Phone, namun sampai saat ini kita jarang sekali melihatnya. Selain itu hanya sedikit device Windows Phone yang disajikan untuk customer, sama halnya dengan device Android yang dibuatnya. Tidak seperti perusahaan lainnya, HTC memang tidak terlalu banyak selalu merilis smartphone. Tetapi smartphone yang dirilisnya selalu memiliki bentuk dan model yang elegan.

Dilaporkan dari @evleaks, HTC akan merilis smartphone high-end dengan mengusung sistem operasi Windows Phone 8.1, device tersebut akan disebut sebagai HTC W8 dari Verizon. @evleaks menyebutkan kalau W8 akan memiliki spesifikasi sama seperti HTC One M8.

Selain itu sebuah perusahaan yang tidak asing lagi nampaknya juga akan masuk ke pasar Windows Phone dengan merilis device Windows Phone 8.1 dalam waktu dekat, yaitu Samsung. Semakin banyak OEM yang terjun ke pasar Windows Phone, ini akan semakin membuat konsumen dapat memilih lebih bebas dari saat ini.

via @evleaks

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation