Bagi kamu pengguna Microsoft Outlook, sekarang kamu bisa melakukan video call dengan Google Hangouts langsung dari dalam tab Outlook. Hal ini berkat adanya Hangouts Plugin for Microsoft Outlook yang dibuat oleh Google beberapa waktu lalu.
Jika kamu tertarik untuk memanfaatkan fitur ini, maka kamu tinggal mendownload Hangouts Plugin for Microsoft Outlook dan melakukan proses instalasi. Setelah terinstall, akan ada dua tombol di Ribbon Outlook Mail dan Calendar, satu untuk video call terjadwal dan satunya untuk yang tidak terjadwal.
Dirilisnya plugin Google Hangouts untuk Microsoft Outlook ini cukup mengejutkan mengingat sebelumnya Microsoft telah merilis fitur yang sama di Outlook tetapi dilarang oleh Google. Saat itu Microsoft membuat fitur agar pengguna Outlook bisa berkomunikasi melalui Google Talk (layanan sebelum Google Hangouts), tetapi Larry Page tidak menyukainya. Boss Google tersebut menganggap Microsoft menggunakan fitur yang dimiliki Google untuk kepentingannya sendiri.
Untuk saat ini plugin Google Hangouts for Microsoft Outlook hanya bisa digunakan di Windows 7 atau yang lebih baru (maaf buat pengguna Mac, tetapi plugin ini belum support untuk Mac OS).