Hari ini Microsoft telah memperkenalkan Microsoft Surface Pro 3 di kota New York, tablet Windows model baru dari penerus sebelumnya. Ia memperkenalkan Surface Pro 3 untuk menargetkan ke pengguna laptop bukan hanya pengguna tablet saja. Surface Pro 3 membawa spesifikasi yang luar biasa, dengan layar 12 in resolusi 2160×1440, ketipisan 9.1 mm, berat 800 gram. CPU, RAM dan storage bisa kamu tentukan sendiri. Selain itu juga dilengkapi dengan pen untuk orang-orang yang suka mendesain ataupun corat-coret.
Bagaimana dengan harga Microsoft Surface Pro 3? Seperti yang sudah dikatakan diatas, harga dari Surface Pro 3 sesuai dengan spesifikasi CPU, RAM dan storage. Kamu bisa melihat detailnya dibawah ini.
i3-4GB RAM-64GB – $799 atau sekitar Rp. 9 jutaan
i5-4GB RAM-128GB – $999 atau sekitar Rp. 11 jutaan
i5-8GB RAM-256GB – $1299 atau sekitar Rp. 14 jutaan
i7-8GB RAM-256GB – $1549 atau sekitar Rp. 17 jutaan
i7-8GB RAM-512GB – $1949 atau sekitar Rp. 22 jutaan
Akankah kamu membeli Surface Pro 3 dengan harga diatas? Berikan jawaban kamu di kolom komentar di bawah ini.