Aplikasi Flipagram Windows Phone 8.1 yang dirilis bulan Juli lalu tiba-tiba menghilang dari Windows Phone Store, namun sekarang aplikasi ini telah hadir kembali dengan beberapa perbaikan bug.
Buat kamu yang tidak tahu apa itu aplikasi Flipagram, mari kita ulas sedikit tentang aplikasi ini. Aplikasi Flipagram adalah aplikasi yang mengumpulkan foto kamu dari akun Facebook dan Instagram, disertai juga foto di Camera Roll Windows Phone.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu dapat membuat video dari foto-foto tersebut. Selain itu kamu juga bisa menambahkan musik ataupun text di dalam video yang kamu buat. Ada juga pengaturan speed untuk setiap foto klip yang kamu tambahkan. Hasil dari video bisa kamu bagikan ke Facebook, email, SMS dan banyak lagi.
Untuk kamu yang ingin mendownload aplikasi ini, ada hal yang perlu kamu perhatikan sebelum mendownload. Aplikasi Flipagram hanya untuk Windows Phone 8.1, selain itu pengguna Windows Phone RAM 512MB juga bisa mendownload aplikasi ini.