Twitter hari ini mendapatkan pembaruan major untuk seluruh perangkat Windows 10 baik itu Mobile maupun PC, karena aplikasi ini sudah lama menjadi bagian dari Universal Windows App.
Pembaruan kali ini banyak mengandung perubahan tampilan UI dan berbagai fitur baru di dalamnya, tapi sayangnya pihak twitter tidak memberi changelog hal baru tersebut dalam Windows Store.
Meskipun demikian, inilah hasil pengamatan kita tentang pembaruan Twitter versi 5.0.0 di Windows Platform yang telah di rangkum sebagai berikut:
- Tampilan Timeline lebih dinamis
- Icon Tile diperbarui
- Integrasi People Hub dihapus
- Support gambar Gif
- Support Grup Chat
- Trending News Bar
- Dukungan Video, menonton dan mengupload dalam aplikasi
- Tampilan Background tergantung Sistem (Light & Dark Theme)
Secara garis besar, aplikasi Twitter di Windows 10 bisa dikatakan cukup lengkap bila dibandingkan dengan Twitter versi web. Namun ketersedian fitur polling dan statistik masih belum disematkan untuk ini, mungkin akan di hadirkan pada pembaruan berikutnya.
Hanya ini yang kami temukan dalam pembaruan kali ini, tapi bila kamu menemukan selain yang kami temukan, Beritahu kami di dalam kolom komentar?.
Download Twitter Version 5.0.0.0