Spotify Menaikkan Batas Jumlah Lagu yang Boleh Di-Download!

 

Akhirnya Windows Phone Bisa Streaming Music Gratis dengan Spotify

Spotify adalah salah satu layanan langganan digital paling populer di dunia. Namun entah karena alasan apa, Spotify membatasi jumlah lagu yang dapat didownload oleh pelanggan premiumnya, baik di ponsel, tablet, atau komputer untuk didengarkan offline sejumlah 3.333. Jadi merupakan kabar gembira ketika akhirnya Spotify memutuskan untuk menaikkan batas jumlah lagu tersebut!

Dalam update perangkat lunak yang akan digulirkan minggu ini, Spotify menggandakan (bahkan tiga kali lipat) jumlah lagu yang dapat diunduh oleh pelanggan premium. Pengguna akan dapat melihat perubahan ini mulai minggu ini, dan Spotify sendiri telah mengonfirmasi perubahan tersebut kepada Rolling Stone pada hari Rabu kemarin.

“Di Spotify, kami selalu bekerja untuk meningkatkan pengalaman pengguna bagi pelanggan kami,” ujar seorang juru bicara Spotify kepada Rolling Stone. “Kami dengan bangga mengumumkan bahwa kami telah meningkatkan jumlah track offline per perangkat – dari 3.333 ke tiga perangkat, menjadi 10.000 track per perangkat untuk hingga lima perangkat.”

Bukan hanya batas offline per perangkat yang ditingkatkan, tapi jumlah perangkat juga ditingkatkan dari hanya tiga menjadi lima perangkat. Ini merupakan kabar gembira jika kamu menyukai layanan musik ini dan memiliki banyak perangkat yang menginstal Spotify. Sekedar hitung-hitungan ringan, jika kamu memiliki lima perangkat yang men-download jumlah maksimal lagu yang diizinkan, berarti kamu akan memiliki 50.000 lagu secara total. Sepertinya kamu tidak akan khawatir kehabisan hiburan jika kamu sangat menyukai musik!

Hingga saat ini, Spotify tercatat sebagai layanan musik dengan jumlah pengguna terbesar di dunia. Apple Music di posisi kedua, namun sepertinya dengan jumlah keuntungan yang lebih masif dibandingkan Spotify. Kebijakan ini berpotensi untuk melanggengkan posisi Spotify sebagai layanan musik dengan jumlah pelanggan terbesar di dunia!

PS: Spotify hingga kini juga masih mendukung Windows 10 Mobile untuk kamu yang masih bertahan.

 

Sumber: BGR

Kiki Sidharta

Penulis Winpoin yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar Windows Phone lewat akun Twitter @kikisidharta

Post navigation