Dikabarkan Microsoft telah memperbarui halaman InPrivate di Microsoft Edge Chromium mereka, dengan menambahkan kotak pencarian Bing yang baru ditengah dan mengungkapkan detail baru tentang cara kerja pencarian Bing dalam mode private search untuk pengguna.
Perubahan ini sudah tersedia untuk beberapa pengguna Edge Insider Channel Dev dan Canary, melalui Control Feature Rollouts. Dan seperti gambar yang ditunjukan pengguna Reddit, kamu dapat melihat bahwa Microsoft sepertinya menyalin desain halaman private firefox dimana pada Firefox akan menunjukan kotak pencarian Google ditengah.
Perlu diketahui, kotak pencarian yang bisa kita lihat pada halaman private firefox adalah fake box yang akan melompat ke address bar ketika kamu mengetikan sesuatu disana. Namun sampai saat ini karena saya belum coba sendiri, masih belum diketahui apakah kotak pencarian pada Microsoft Edge ini akan sama seperti Firefox atau tidak.
Halaman InPrivate baru ini juga menyoroti catatan penting yang mana mengatakan “Prevents Microsoft Bing searches from being associated with you”, informasi lebih lanjut tentang ini dapat dilihat ketika kamu mengklik tombol more detail.
Pada tombol More Detail yang disediakan pada bagian bawah halaman menunjukan Microsoft Edge dalam mode InPrivate akan menghapus informasi akun pengguna atau perangkat yang yang diindetifikasi atas permintaan pencarian Bing sebelum mengirim data ke server. Dan terkait hal ini, Microsoft memastikan tidak ada konten yang dipersonalisasi akan dimunculkan pada Bing.
When a search query is submitted using InPrivate Search, data that can be used to identify your account or device is removed, and no personalized content will appear on Bing.
Namun, catatan halaman Bing akan menggunakan alamat IP pengguna untuk memberikan hasil pencarian lokal. Microsoft juga mengonfirmasi bahwa pengguna melakukan dalam mode private tidak akan pernah disimpan ke pencarian Bing dan those searches will never appear in or influence your Bing search suggestions deskripsi yang ditulis.
Via : Techdows