Setelah 14 tahun setelah Age of Empires III rilis dan dua tahun setelah pengumuman pertamanya, game klasik Age of Empire IV akhirnya resmi dirilis pada event Xbox 2019 (X019) di London, Inggris.
Studio dibalik pengembangan game ini adalah World’s Edge yang mana merupakan nama baru dimana sebelumnya bernama Age of Empires-dedicated studio. Meskipun Relic Entertainment juga mengambil peranan dalam mengembangkan game ini.
Age of Empires sendiri merupakan game dengan genre Real-Time Strategy(RTS) yang membawa nuansa peperangan pada abad pertengahan.
Sayangnya belum ada pernyataan resmi kapan game ini dirilis ke publik.
Tentunya ini bisa menjadi ajang nostagia para pencinta game Age of Empire, termasuk saya. Terlebih setelah terpaut 14 tahun semenjak Age of Empire III dan mengobati rasa kecewa terhadap penutupan Age of Empre: Castle Siege pada bulan mei lalu.