Akhirnya Dirilis, ChatGPT Untuk Android Akan Mulai Tersedia Di Empat Negara Ini!

Siapa disini para pembaca setia WinPoin yang menjadi pengguna ChatGPT?, jadi kawan kawan, setelah cukup lama mengembangkan versi Android dari ChatGPT, akhirnya baru baru ini OpenAI mengungkapkan bahwa mereka akhirnya telah siap untuk meluncurkan ChatGPT versi Android yang akan mulai tersedia di beberapa negara mencakup US, India, Bangladesh dan Brazil.

Yap, keempat negara tersebut yang akan pertama kali kebagian ChatGPT for Android, dimana jika kamu mengatur Region Google Play Store ke salah satu negara tersebut, kamu mungkin sudah bisa mendownload ChatGPT melalui halaman berikut.

Sementara itu, OpenAI mengungkapkan bahwa dukungan untuk negara lain akan mulai diluncurkan minggu depan, dan untuk kamu yang berada di Indonesia, sayangnya meskipun ChatGPT telah tersedia di Google Play Store, namun kamu belum bisa mendownloadnya dan hanya dapat mendaftarkan diri untuk mendapatkan pemberitahuan bahwa ChatGPT telah tersedia di region Indonesia.

Dengan hadirnya aplikasi ChatGPT di Android, tentunya para pengguna bisa dengan lebih mudah mengakses ChatGPT tanpa harus menggunakan browser dan tentunya proses ini akan menghemat waktu dan mempercepat proses interaksi antara pengguna Android dan ChatBot milih OpenAI ini.

Bagaimana menurutmu? apakah kamu sudah siap untuk mencoba aplikasi Android dari ChatGPT ini? komen dibawah guys.

TONTON JUGA:

Via : OpenAI (Twitter)


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation