Aria AI Kini Hadir di Opera Mini Android

Opera Mini mungkin sudah menjadi salah satu browser mobile yang cukup melegenda, saya sendiri pertama kali menggunakan browser ini ketika masih menggunakan handphone Nokia Express Music karena dibandingkan dengan browser bawaan, Opera Mini di era tersebut sudah sangat over power dan mantap untuk digunakan.

Nah tidak terasa, Opera Mini makin berkembang, tahun demi tahun kehadirannya memang mungkin hampir terlupakan, namun tentu masih ada cukup banyak pengguna setia yang menggunakan browser ini, apalagi jika mereka adalah pengguna Opera browser di Desktop guna mendapatkan fitur penuh dan sinkronisasi yang lebih baik.

Opera Mini Mendapatkan Fitur Aria AI

Nah terkait browser tersebut, Opera baru saja menghadirkan AI Aria ke dalam Opera Mini di Android, yang dengan itu akan membawa pengalaman browsing yang lebih cerdas dan efisien. Dengan integrasi ini, pengguna dapat menikmati fitur pencarian berbasis AI, generasi gambar, serta ringkasan konten langsung dari browser mereka.

Bagi yang belum tahu, Aria adalah asisten berbasis kecerdasan buatan yang dikembangkan oleh Opera untuk membantu pengguna dalam berbagai aktivitas online. Dengan teknologi Composer AI yang memanfaatkan model dari OpenAI dan Google, Aria mampu memberikan jawaban yang lebih akurat dan relevan dan menariknya semua bisa dilakukan secara langsung dan cepat dari browser Opera.

Baca Juga : Ulasan Singkat Setelah Mencoba “Aria” – AI Generatif Milik Opera

Dengan kehadirannya di Opera Mini di Android, tentu pengguna kini bisa memanfaatkan AI ini untuk berbagai hal, entah itu pencarian cerdas dengan mendapatkan informasi terkini dibantu oleh AI, melakukan generate gambar berkat dukungan model Google imagen3, membantu meringkas konten dan memahami artikel yang panjang, adanya interaksi Chat untuk berbagai kebutuhan.

Nah karena hadir di Opera Mini, tentu Aria versi ini memiliki beberapa kelebihan, salah satunya adalah Aria di Opera Mini akan Hemat Data jadi kuota kamu akan terasa sedikit lebih awet, selain itu Aria juga gratis dan integrasinya yang mudah karena tidak memerlukan aplikasi dan instalasi tambahan. Intinya mantap deh.

Jika kamu adalah pengguna Opera Mini, pastikan kamu sudah memperbarui browser kamu ke versi terbaru untuk mendapatkan fitur ini guys. Bagaimana menurut pendapatmu? komen dibawah guys.

Via : Opera

⚡️ Kenapa Linux Jarang Digunakan?

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation