Cara Mengganti Tema di Windows 10

cara mengganti tema di windows 10 (1)

Sama halnya dengan versi Windows sebelumnya, Windows 10 juga dibekali segudang fitur untuk melakukan kostumisasi didalamnya. Salah satunya adalah tema, kamu dapat mengganti tema yang berhubungan dengan warna pada Start Menu, Taskbar, Title Bar serta Wallpaper Desktop.

Mengganti Tema di Windows 10

Pertama bukalah Settings (WinKey + I), lalu navigasilah ke Personalization – Theme. Pada opsi Theme klik hyperlink Theme settings.

cara mengganti tema di windows 10 (2)

Ketika kamu diarahkan ke menu tema di Control Panel, akan tampil semua tema yang tersedia di komputer kamu. Mulai dari tema buatan sendiri (My Themes), tema bawaan (Windows Default Theme), dan tema high contrast (High Contras Theme).

TONTON JUGA:

Klik salah satu tema sesuai dengan keinginan, maka seketika tampilan akan berubah berdasarkan tema yang dipilih. Jika kamu merasa kurang puas dengan tema yang ada, kamu bisa mencarinya lebih banyak dengan cara klik opsi Get more themes online.

cara mengganti tema di windows 10 (3)

That’s it!

 


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation