Cara Mengubah Alokasi Storage Fitur Recall di Windows 11

Sebelumnya kita telah mengetahui bagaimana Cara Mematikan Fitur Recall di Windows 11. Nah fitur ini pada dasarnya memanfaatkan banyak resource storage yang menurut Microsoft untuk menyimpan snapshot selama 3 bulan harus membutuhkan sekitar 25GB dengan rekomendasi 50GB Storage kosong yang tersedia.

Untuk ketentuannya secara default Recall akan melakukan mengambil ruang hard drive ukuran 256GB sebesar 25GB, 75GB untuk SSD 512GB, dan 150GB untuk SSD 1TB. Cukup banyak bukan?

Bayangkan, dari 1TB SSD, kamu hanya memiliki 850 GB ruang yang tersedia, tentunya selain kapasitas yang terpotong, write cycle SSD akan semakin terkuras yang dapat menyebabkan berkurangnya umur pemakaian SSD.

Cara Kerja Recall Mirip Recyle Bin

Sedikit informasi tambahan nih guys, Alokasi penyimpanan untuk Recall berfungsi serupa dengan penyimpanan Recycle Bin. Dimana saat fitur mulai mencapai batas ruang yang tersedia, sistem akan mulai menghapus snapshot terlama untuk memberi ruang bagi snapshot baru yang artinya, fitur tersebut tidak akan pernah melebihi alokasi penyimpanan, sehingga fitur ini tidak boleh menyebabkan sistem kehabisan penyimpanan.

Cara Mengubah Alokasi Storage Fitur Recall di Windows 11

Nah meskipun begitu, pengguna sebenarnya bisa mengatur berapa banyak alokasi yang akan diambil oleh fitur Recall melalui halaman Settings, dimana jika kamu memiliki SSD sebesar 512 GB, kamu dapat mengubahnya menjadi 50 GB atau 25 GB, untuk pengguna SSD 1 TB, dapat mengubah menjadi 100GB, 75GB, 50GB, dan 25GB, dan untuk pengguna SSD 256 GB dapat mengubahnya menjadi 10 GB.

Berikut adalah langkah singkat untuk mengubah alokasi storage fitur Recall di Windows 11.

Langkah 1. Pertama silahkan kamu masuk ke halaman Settings > Privacy & security > Recall & snapshot.

Langkah 2. Pada bagian Maximum storage for snapshots silahkan kamu ubah sesuai dengan ketentuan diatas.

Setelah diubah, sistem akan langsung menerapkan penyimpanan baru untuk fitur Recall di Windows 11.

>> Perlu diingat, fitur ini sendiri akan tersedia bagi perangkat Copilot+ PC yang direncanakan akan mulai hadir pada 18 Juni 2024 nanti. Jadi jika perangkat tidak mendukung, fitur ini tidak akan tersedia di sistem Windows 11.

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation