
Saat ini segalanya sudah hampir AI, bukan hanya untuk membuat gambar, namun AI kini juga bisa membuat tulisan, tugas, kode dan artikel yang tentu perlahan bisa saja menggantikan peran manusia.
Sebagai seorang yang aktif menulis, saya sendiri cukup waswas akan AI yang perlahan bisa menggantikan peran penulis itu sendiri, dan yang menariknya AI bisa membuat informasi yang bahkan lebih akurat berdasarkan banyaknya data yang telah diolah sebelumnya, apalagi dengan integrasi dengan search engine, menjadikan konten AI yang saya akui memang sangat bermanfaat.
Namun, apakah ada cara untuk melihat perbedaan dari AI dan tulisan manusia? nah pada artikel kali ini saya akan sedikit merangkum beberapa cara untuk membedakan apakah sebuah teks tersebut ditulis oleh manusia atau dihasilkan oleh AI. Jika ada poin yang kurang, kamu bisa komen dibawah ya guys.
Kecepatan Menulis
Yang pertama tentu adalah kecepatan menulis dan hasil konten yang dibuat, karena berbeda dengan manusia yang harus mengetik lebih lama dengan mengetik teks demi teks dan huruf demi huruf, AI dapat menghasilkan teks yang bisa dikatakan sangat singkat dalam hitungan detik saja.
Sebagai contoh, saya menulis artikel ini bisa beberapa jam loh, apalagi jika harus mengambil banyak referensi dan informasi, kadang tulisan tersebut harus saya simpan dalam draft dan bisa saja hasilnya diposting beberapa hari kemudian.
Gaya Bahasa Unik
Nah karena AI hanya menggenerate teks berdasarkan informasi dan databasenya, sering kali AI terasa memiliki format yang sopan dan netral dengan tanpa ada ekspresi dan emosi yang kuat guys.
Sementara itu, manusia bisa menggunakan gaya bahasa yang lebih fleksibel, entah itu menambahkan sedikit humor, sarkas atau mungkin sedikit metafora yang unik juga.
Selain itu, pola dari tulisan pun jika diperhatikan agak sedikit berbeda dengan AI cenderung menggunakan pola yang berulang dengan kalimat yang sangat teratur. Sementara manusia itu memiliki pola yang bervariasi dengan gaya yang bisa saja berubah tergantung dari emosi atau konteks yang ingin disampaikan.
Kedalaman Informasi Yang Disampaikan
Nah selain itu kawan kawan, AI biasanya menyajikan informasi umum yang faktual, namun mungkin kurang mendalam karena tidak menyertakan analisa lebih lanjut atau bahkan opini dari sipenulis itu sendiri. Sementara manusia sering kali menambahkan beberapa hal agar tulisan menjadi lebih menarik, entha itu menambahkan opini atau hal lainnya.

Selain itu AI dipastikan tidak akan typo, berbeda dengan manusia yang kadang salah ketik, jadi mohon maaf kalo misalkan saya kadang menulis konten di WinPoin agak berantakan dan kadang salah ketik guys.
Terkait dengan informasi itu sendiri, kadang AI memiliki kemiripan dengan sumber lain loh, karena bagaimanapun AI mengandalkan data yang telah dipelajari sebelumnya.
Sementara itu manusia memiliki tulisan yang lebih asli dengan sudut pandang yang unik, kadang beda orang beda juga tulisan dan penyampaiannya.
AI memang bermanfaat, namun menurut saya yang jadi cukup menghawatirkannya adalah ada cukup banyak hasil esai atau tugas yang dibuat dari dosen atau guru di sekolah atau kampus benar benar dibuat oleh AI, oleh karena itu tentu dosen, guru atau orang yang berwenang harus tahu bagaimana cara mengeceknya, poin diatas bisa membantu, namun jika ingin mengandalkan sebuah alat, aplikasi seperti GPTZero bisa menjadi solusi yang bermanfaat.

Namun tentu bisa saja tool seperti ini kurang akurat karena memang dalam beberapa kasus kita sebagai penulis dan manusia harus mengambil sumber yang kredibel agar memastikan informasi yang disampaikan sesuai, jadi kadang hasil scan menunjukan bahwa sebagian dari teks yang kita tulis juga adalah hasil AI.
Tetapi apakah ada poin lain yang bisa kamu tambahkan? coba komen dibawah guys dan berikan pendapatmu, yang pasti, AI memang bermanfaat, namun sebaiknya untuk tidak disalahgunakan, misalkan ingin membuat tugas selesai dengan cepat, menipu dosen dan guru atau hal lainnya, karena balik lagi, AI hanyalah sebuah alat.
Komen dibawah guys.