Aplikasi Evernote untuk Windows 10 diam-diam telah muncul dalam Windows Store. Meskipun pengembang aplikasi tersebut telah lama menyediakan aplikasi dalam kemasan classic desktop, tampaknya mereka berniat untuk membawa aplikasinya tersebut menjadi layanan yang berbasis Universal Windows Platform di semua perangkat Windows 10.
Ditemukannya aplikasi ini oleh @h0x0d a.k.a WalkingCat, menjadikannya aplikasi ketiga yang ada di Windows Store dan tentu saja ketersedian aplikasi tersebut sesuai dengan peripheral yang mendukung karena ada versi Evernote Touch, Evernote Mobile dan versi baru ini untuk Evernote PC serta Surface Hub.
Untuk versi baru yang dikhususkan di PC dan Surface Hub ini telah dapat di download, namun sayangnya masih belum bekerja secara optimal. Setelah aplikasi terinstal dan mencoba menjalankannya, yang tertampil tidak sama persis dengan screenshoot yang ada di Windows Store melainkan menampilkan blank screen saja.
Bisa dikatakan wajar, karena aplikasi tersebut memang belum di umumkan secara resmi ketersediannya oleh pengembang. Evernote kemungkinan besar akan merilis aplikasi resmi sesaat setelah peluncuran Windows 10 Anniversary Update, tapi tentu saja bisa lebih awal juga. (Baca: Official: Microsoft Akan Merilis Windows 10 Anniversary Update Tanggal 2 Agustus)
Jika kamu penasaran dan ingin mencoba aplikasi ini pada perangkat Windows 10 kamu, dapat mendownloadnya dari link di bawah ini. Tapi sekali lagi, aplikasi ini masih belum berfungsi dengan baik dan kamu hanya akan melihat layar kosong saat menjalankannya.