File Explorer di Windows 11 Akan Dapatkan Fitur Duplicate Tab

Sebuah fitur baru tampaknya kembali diuji Microsoft di Windows 11 Insider Beta Build 22635.3566, dimana menurut informasi dari Leaker @PhantomOfEarth di X, fitur ini merupakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk melakukan duplicate tab di File Explorer Windows 11.

Seperti pada gambar yang dapat kamu lihat diatas, dengan klik kanan pada bagian tab di File Explorer, nantinya kita akan meliihat empat opsi berbeda mencakup Close tab, Close other tabs, Close tab to the right dan yang baru Duplicate tab.

Sesuai namanya, setelah kita klik opsi tersebut secara langsung tab yang kita pilih akan di duplicate untuk kita akses dan gunakan secara terpisah.

Nah fitur ini sendiri untuk sekarang masih nonaktif secara default, namun jika kamu adalah pengguna Windows 11 Insider Beta Build 22635.3566 dan ingin mencoba fitur ini, kamu bisa mengaktifkan feature ID 45262221 dan 48433719 dengan menggunakan ViveTool seperti biasa.

Sementara itu, untuk saat ini fitur yang masih tengah diuji ini tampak masih memiliki animasi yang kurang halus ketika terbuka, namun itu sudah cukup untuk sebuah fitur yang hanya memungkinkan menduplicate tab yang telah ada.

Bagaimana menurutmu? komen dibawah guys apakah kamu akan suka fitur ini?

Via : @PhantomOfEarth / X

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation