Lumia 730 seri penerus dari Lumia 720 sudah mulai memasuki FCC. Smartphone dengan codename Superman yang memiliki fitur unggulan kamera depan 5 MP yang bertujuan untuk Selfie, ternyata ia juga memiliki dukungan Dual-SIM seperti Lumia 630.
Lumia 730 (RM-1040) telah memasuki FCC. Pada dokumen tersebut terdapat dukungan Dual-SIM dan juga dukungan microSD. Selain itu, pada dokumen itu disebutkan kalau Lumia 730 akan menggunakan baterai removable yang artinya baterai bisa dilepas. Mari kita perjelas fitur dari Lumia 730 sang penerus dari Lumia 720 ini.
Spesifikasi Lumia 730 codename “Superman”
- 4.7 inc (FWVGA resolusi 854×480 720p)
- RAM 1GB
- Processor Quad-core
- Memory Internal 8GB
- Memory External Micro SD hingga 128GB
- Kamera Belakang 6.1MP
- Kamera Depan 5MP
- Dual-SIM
- Tidak ada tombol kamera
Fitur tersebut sangat berbeda jauh dengan versi sebelumnya, Lumia 720. Sayangnya kamera belakang masih menggunakan 6.1MP, jika kamera belakang menggunakan 8MP mungkin akan lebih mengejutkan lagi.
via FCC