Siapa sih yang tidak tahu dengan Command Prompt atau biasa kita panggil dengan nama CMD, namun tidak sebanyak orang mengetahui Command prompt, ada satu command line serupa dengan CMD namun kurang terkenal dikalangan umum, yap Windows Powershell, bagi kalangan programmer yang sering menggunakan command line mungkin gak akan asing lagi dengan Windows Powershell ini.
Windows Powershell hadir pertama kali pada 14 November 2006 dan dimasukan di Sistem operasi Windows 7 dan sampai sekarang Windows Powershell masih ada dan melekat erat dengan Windows 10.
Apa Itu Windows Powershell? Dan Gimana Cara Kerjanya?
Powershell merupakan salah satu jenis prompt command untuk menjalankan suatu perintah melalui bahasa programming. Sebelum dinamai Windows Powershell dulunya bernama Microsoft Shell atau MSH dengan codename Monad. (via Wikipedia)
Jika kalian tahu Command prompt pada Windows, Powershell adalah sejenisnya meskipun memiliki perbedaan yang tidak terlalu jauh. Biasanya, Powershell digunakan untuk perintah yang lebih berguna dan lebih berbobot, dengan itu Microsoft Windows Powershell memang dianggap lebih powerfull dibandingkan dengan Command Prompt. Produk ini dibangun atas dasar Pemrograman Beriorientasi Objek atau OOP, dan cakupannya sangat luas. Pada awalnya Microsoft bermaksud untuk meluncurkan Powershell bersamaan dengan Perilisan Vista, Namun ternyata kemunculan Windows Powershell dirilis terpisah dengan Windows Vista dan hadir di Windows 7.
Jika dibandingkan dengan Command Prompt Windows Powershell memiliki fitur yang lebih canggih dan variatif, Bahasa yang digunakan oleh Windows Powershell pun lebih terbuka, Namun jika dibandingkan dengan beberapa perintah dasar linux/unix maka akan terlihat ada sedikit kemiripan.
Baca Juga : Apa Perbedaan PowerShell dan Command Prompt di Windows??
Sampai saat ini Windows Powershell secara default menggantikan fungsi Command Prompt yang sudah dianggap tua di Windows 10 hal ini sudah ada semejak Windows 10 Creators Update dirilis.
Namun User masih bisa mengubahnya kembali ke Command Prompt jika ingin mendapatkan kembali pengalaman lama bersama CMD dengan mengubah pengaturan, langsung saja ketikan “replace command Prompt with Windows PowerShell when using Windows + X menu” di Start Menu.
Dan ganti slider replace command Prompt with Windows PowerShell when using Windows + X menu ke Off.
Baca Juga : Cara Melihat Riwayat Perintah PowerShell di Windows 10
Gimana apakah kalian pernah menggunakan Windows Powershell? ataukah masih menggunakan Command Prompt? silahkan berikan pengalaman kalian di kolom komentar dibawah.