Microsoft Merilis KB3170410, Windows 10 Build 10586.446 untuk Release Preview

Microsoft Merilis KB3170410, Windows 10 Build 10586.446 untuk Release Preview

Setelah Microsoft merilis Update minor (KB3163018) yang membawa nomor Build ke 10586.420 beberapa hari yang lalu, hari ini (atau lebih tepatnya kemarin waktu setempat) mereka kembali Cumulative update baru (KB3170410) untuk pengguna Insider Release Preview atau Production Ring (untuk Non-insiders).

Update kali ini membawa versi Build ke 10586.446, tidak banyak perubahan ataupun fitur yang ditambahkan pada update ini selain adanya perbaikan pada sinkronisasi perangkat dan System Center Configuration Manager.

Build 10586.442

Jadi buat kamu yang kemarin baru mendownload Cumulative update (KB3163018). Sistem hanya akan mendownload paket perbaikan yang diperlukan saja, tetapi jika belum maka kamu perlu download paket secara penuh.

Seperti biasa, berikut direct link KB3170410 jika kamu tidak ingin mendownloadnya dengan Windows Update. Paste link ini pada download manager agar mendapatkan speed yang maksimal.

  • x64 : MSU (713MB)
  • x86 : MSU (402MB)

Sources Support Microsoft, Catalog Windows Update x86, Catalog Windows Update x64

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation