Microsoft Reward Akan Dapatkan Jumlah Khusus Untuk Redeem Gift Card

Microsoft Reward, sebuah program dimana kita bisa mendapatkan poin dari tugas yang kita lakukan (termasuk menggunakan Bing, dan layanan lainnya) untuk selanjutnya kita tukar dengan digital gift card untuk membeli produk dari Microsoft.

Nah bagi yang belum tahu, setiap 1000 poin akan dihitung sebesar $1 USD, jadi semakin banyak kamu menggunakan berbagai layanan Microsoft termasuk Bing Search, Bing Image Creator dan lainnya, maka kamu memiliki kesempatan untuk mendapatkan poin yang lebih besar. Selanjutnya Poin yang telah di redeem bisa kamu belanjakan pada sejumlah produk dan konten digital di Microsoft Store, seperti membeli Games, Film dan lainnya.

Mengenai proses redeem poin ini, sekarang opsi jumlah redeem Gift Card ini hanya terbatas di jumlah tertentu seperti $5, $25 dan $50, dan tentu untuk pengguna yang memiliki poin yang tidak sesuai maka harus menunggu terlebih dahulu untuk melakukan redeem ke jumlah yang lebih besar.

Tetapi guys, baru baru ini Mikhail Parakhin – Microsoft’s head of Advertising and Web Services membagikan suatu hal menarik di Twitter, dimana tampaknya Microsoft tengah menguji sebuah system baru dimana pelanggan Microsoft Reward bisa memasukkan jumlah khusus untuk Gift Cards mereka.

Seperti pada gambar diatas, nantinya pada halaman redeem gift card akan ada opsi custom baru dimana pengguna bisa memasukkan jumlah tertentu antara $5 – $100 yang tentunya akan menjadi lebih fleksibel bagi pengguna dengan Poin yang sangat besar.

TONTON JUGA:

Perubahan ini sekarang masih dalam pengujian internal, namun tentu opsi baru ini akan sangat bermanfaat untuk pengguna sehingga diperkirakan bahwa fitur dan kemampuan ini akan segera dihadirkan dalam beberapa minggu kedepan.

Bagaimana menurutmu? komen dibawah guys dan apakah kamu suka mengumpulkan poin untuk kamu redeem? komen dibawah guys.

Via : Neowin


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation