Microsoft Rilis Cumulative Update Desember 2023 Untuk Windows 10

Meskipun Windows 10 pada dasarnya sudah tidak akan lagi mendapatkan feature update, namun hingga tahun 2025 nanti ketika dukungan OS ini berakhir, Microsoft masih akan memberikan update rutin yang berisi perbaikan dan peningkatan terhadap sistem operasi itu sendiri.

Nah dibulan ini, selain merilis Cumulative Update Desember 2023 Untuk Windows 11, Microsoft juga merilis update KB5033372 untuk para pengguna Windows 10 yang saat ini masih menggunakan Build 19044 dan 19045, dimana setelah menginstall update ini, build OS akan berubah menjadi 19044.3803 &19045.3803.

Hot Minggu Ini : Baru Diluncurkan, Game The Day Before Malah Ditutup!

lalu apakah ada hal baru yang dihadirkan?, sayangnya tidak banyak informasi yang dihadirkan Microsoft melalui release note update ini, dimana pada halaman tersebut, Microsoft hanya menjelaskan bahwa update ini memperbaiki masalah keamanan dari Windows saja.

This update addresses security issues for your Windows operating system. 

TONTON JUGA:

Baca Juga : 16 Gb Adalah Jumlah RAM Paling Cocok Untuk Windows 11

Untuk mendapatkan update ini, kamu yang saat ini masih bertahan dan masih menggunakan Windows 10 bisa langsung saja meluncur ke halaman Settings > Update & Security > Windows Updates > Check for updates, kemudian download dan install update KB5033372 yang tersedia disana.

Via : Microsoft 


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation