Sejak divisi device dan supportnya dibeli oleh Microsoft, Nokia kini fokus mengembangkan device dan aplikasi berbasis Android. Sebelumnya mereka sudah memperkenalkan tablet Android Nokia N1 (Baca: Inilah Harga dan Spesifikasi Nokia N1, Tablet Android Pertama dari Nokia), disusul dengan merilis launcher cerdas untuk Android yaitu Z-Launcher (Baca: Nokia Merilis Launcher Android Keren: Z Launcher Beta). Kini Nokia kembali memanjakan pengguna Android dengan merilis HERE untuk Android.
Nokia HERE sebelumnya merupakan aplikasi mapping eksklusif untuk Windows Phone. Dengan fitur download maps dan akses maps offline, Nokia HERE menjadi salah satu nilai tambah bagi Windows Phone yang dulu tidak bisa ditemui di platform lainnya.
Namun kini kondisi sudah berbeda. Dengan dirilisnya Nokia HERE untuk Android maka pengguna Android juga bisa menikmati berbagai fitur powerful di aplikasi mapping Nokia tersebut.
https://www.youtube.com/watch?v=k9P3xf85R1w
Nokia juga menyatakan bahwa HERE untuk iOS sedang dalam pengerjaan dan akan segera dirilis juga. Mereka menyatakan bahwa pengguna iPhone bakal bisa menikmati aplikasi ini sekitar awal tahun 2015.
Sebelumnya Nokia bahkan menyatakan bahwa mereka bakal lebih fokus mengembangkan HERE Maps untuk Android dan iOS daripada untuk Windows Phone. (Baca: Nokia HERE Maps Akan Lebih Fokus ke Android dan iOS daripada Windows Phone)
Bagi kamu pengguna Android, silahkan Download HERE Maps untuk Android disini.
via Nokia