Beberapa hari yang lalu banyak beredar informasi mengenai versi Windows 8.1 yang menunjukkan perbaikkan dilakukan oleh Microsoft untuk Windows OS terbaru. Salah satu diantanya ada progress bar download di aplikasi Tile untuk aplikasi Metro. Sekarang ada informasi baru lagi yang memudahkan untuk pengguna Windows, apakah itu?? Mari kita simak artikel ini.
Kebocoran terbaru dari Windows 8.1 adalah Build 9374 yang kemarin sudah WinPoin bicarakan, di versi Build tersebut ternyata pengguna dimudahkan untuk mengatur Start Screen. Ketika pengguna mengklik kanan pada beberapa aplikasi Tile di Start Screen maka aplikasi tile lainnya akan tampak redup sehingga lebih memudahkan melihat untuk pengguna. Selain itu ada beberapa hal baru lainnya, ukuran Tile menjadi empat ukuran (besar, standar, lebar atau kecil) yang berbeda dan lebih mudah mengelompokan dan mengeditnya.
Meskipun begitu, versi Build ini masih dapat diragukan. Jadi WinPoin tidak menjamin bahwa pengaturan ini ada pada Windows 8.1 mendatang, namun dengan perbaikan yang diberikan dari Windows 8.1 untuk Windows 8. WinPoin rasa, pengguna akan menyukai Windows 8.1 daripada Windows 8.
via WinBeta