Smartphone Anti Martil alias Tahan Pukul, Penting Gak Sih??

Smartphone Anti Martil alias Tahan Pukul, Penting Gak Sih??

Mungkin karena begitu ketat dan inovatifnya persaingan di dunia gadget dan teknologi, membuat beberapa perusahaan memanfaatkan celah sekecil apapun yang bisa menjadikan produknya berbeda.

Seperti halnya yang dilakukan oleh manufaktur asal China, Oukitel ini. Untuk membuat device buatannya berbeda, mereka membuat sebuah smartphone yang tahan pukul.

Bukan hanya tahan pukul biasa, tetapi tahan martil!

Lihat saja bagaimana video demo nya berikut ini:

TONTON JUGA:

Atau yang lebih sadis lagi video ini:

Meskipun kekuatan super tersebut menarik untuk dimiliki (in case kalo smartphone kita jatuh di jalan, terlindas mobil, dsb masih bisa bertahan), tetapi apakah fitur tersebut segitu pentingnya ditanamkan di dalam sebuah smartphone?

Mengingat mayoritas pengguna smartphone tentu membeli smartphone bukan untuk dipukuli martil atau dilindaskan ban mobil, melainkan untuk digunakan dan dijaga dengan hati-hati. Terlebih fitur ini dipastikan akan membuat harga smartphone Oukitel K4000 ini melambung tinggi.

Menurut pendapat kamu, pentingkah fitur anti martil semacam ini ditanamkan dalam sebuah smartphone?

NB: Sebelumnya ada juga orang yang menggunakan Lumia 900 sebagai martil untuk menancapkan paku. Dan ajaibnya, Lumia tersebut juga tidak rusak.

https://www.youtube.com/watch?v=udLm8aAX2GQ

Yeah..people gone wild!! :))


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation