
Hari ini Microsoft merilis Visual Studio 14 CTP 3. Bagi kamu yang belum tahu, CPT merupakan kependekan dari Community Technology Previews. Jadi Visual Studio 14 CTP 3 ini merupakan versi preview dari Visual Studio yang akan datang.

Ada banyak hal baru yang ditanamkan di Visual Studio 14 CTP 3 ini, meliputi:
- Update ASP.NET dan Web Development vNext
- Update .NET Native
- PerfTips di debugger
- Peningkatan Visual C++
- Sinkronisasi custom layout di instalasi CTP 3 lainnya
- Icon beresolusi tinggi
- Share projects
- Serta masih banyak fitur baru lainnya yang changelog nya bisa kamu baca disini
Bagi kamu yang tertarik mencoba, silahkan download Visual Studio 14 CTP 3 disini:
via microsoft
Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.
