Windows Blue Mendukung Multi-Monitor dengan Lebih Baik

Windows Blue Mendukung Multi-Monitor dengan Lebih Baik

Pasca kebocoran Windows Blue Build 9364 ke publik kemarin, banyak sekali fitur baru yang ditemukan. Berbagai aplikasi baru juga semakin melengkapi OS yang kabarnya bakal dirilis di pertengahan tahun 2013 nanti. Perbaikan performa juga terlihat di kemampuan Windows Blue yang lebih baik saat digunakan di multi-monitor.

Windows Blue kini bisa digunakan untuk membuka 2 atau lebih aplikasi yang sama secara bersamaan di dua monitor yang berbeda. Ini berarti kamu bisa membuka aplikasi Mail dan People di masing-masing monitor secara bersamaan. Bahkan kamu bisa membuka Start Screen di monitor satu dan membuka Desktop di monitor yang satunya.

Ini cukup berkebalikan dengan fitur yang ada di Windows 8 saat ini. Windows 8 tidak bisa digunakan untuk membuka Start Screen atau aplikasi Metro jika Desktop telah dibuka di layar satunya. Di Windows Blue kamu bisa melakukannya!

Berikut ini adalah video yang dibuat oleh WinBeta yang menunjukkan bagaimana kemampuan Windows Blue saat digunakan di multi-monitor. Perlu diketahui bahwa di video ini Windows Blue dijalankan di VirtualBox, dalam artian ini bukanlah multi-monitor sesungguhnya, hanya multi-monitor virtual saja.

https://www.youtube.com/watch?v=cGFbK0–HRQ

Sangat terlihat khan bagaimana meningkatnya dukungan Windows Blue terhadap multi-monitor?

Namun tentu saja karena Windows Blue Build 9364 ini masih merupakan versi pre-release, maka masih terdapat bug di sana-sini. Namun WinPoin yakin bug ini akan dipastikan hilang di versi RTM Finalnya nanti.

via WinBeta

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation