Sekitar pertengahan bulan Oktober 2023 lalu Microsoft mengumumkan ketersediaan Windows Terminal Canary, dimana versi ini adalah versi rilis lebih awal dari Windows Terminal Preview.
Nah mengenai Windows Terminal Canary ini, baru baru ini Microsoft melalui rilis versi 1.20.3202.0 menghadirkan fitur baru yang mereka sebut dengan Terminal Chat. Fitur ini sendiri merupakan sebuah fitur chat yang ditenagai AI yang memungkinkan pengguna untuk menerima saran seperti mencari perintah atau menjelaskan pesan kesalahan.
“Terminal Chat is a feature in Windows Terminal Canary that allows the user to chat with an AI service to receive intelligent suggestions (such as looking up a command or explaining an error message) while speaking in the context of their Terminals remain.”
Menarik bukan?, jelas tentu saja, karena dengan fitur ini para developer bisa dengan lebih terbantu seandainya membutuhkan informasi khusus mengenai perintah dan pesan kesalahan yang mereka terima.
Namun sayangnya nih, untuk sekarang pengguna harus memasukan AI service endpoint dan key yang telah kamu buat di Azure OpenAI Service Resource kemudian memasukkanya ke pengaturan Terminal Chat. Dokumentasi dan langkah membuatnya bisa kamu baca pada halaman berikut.
Dalam halaman tersebut kamu akan mempelajari mengenai bagaimana cara membuat resource dan mendeploy sebuah model. Yah untuk kamu yang bekerja sebagai developer dan memang telah terbiasa dengan Azure terutama OpenAI Service kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan hal ini.
Nah dengan itupula, dapat dikatakan bahwa fitur ini memang belum ditujukan untuk semua pengguna Windows Terminal kecuali kamu memang memiliki akses ke layanan Azure OpenAI. Namun jika nanti seandainya Microsoft membuat Terminal Chat menjadi fitur umum, maka ini akan sangat menarik karena Terminal saat ini cukup banyak digunakan para developer di ekosistem Windows.
Bagaimana nih menurutmu? komen dibawah guys dan berikan pendapat dan opinimu.
Via : Microsoft