Kita mungkin sudah tidak asing lagi dengan fitur yang bernama auto fill untuk membantu kita mengisi formulir seperti detail pribadi tanpa harus mengetik ulang semuanya, nah fitur tersebut di Microsoft Edge kabarnya akan mendapatkan peningkatan kembali loh guys.
Jadi, menurut informasi dari Windows Latest, fitur Auto Fill di Microsoft Edge Windows 11 akan mendapatkan integrasi GPT-4 ChatGPT. Nah fitur ini sendiri kabarnya akan diberinama “msEdgeAutofillUseGPTForAISuggestions” dan menyiratkan saran yang didukung GPT saat mengisi formulir di Microsoft Edge.
Baca Juga : Microsoft Konfirmasi Windows 11 24H2 Aktifkan Device Encryption Secara Default
Namun sayangnya untuk saat ini belum ada detail lebih lanjut mengenai perubahan tersebut dan bahkan Windows Latest selaku sumber yang mengkonfirmasi hal ini belum dapat menemukan perubahan apapun pada halaman pengaturan browser termasuk integrasi yang sudah dapat digunakan.
Secara umum, fitur Auto fill bawaan di Edge memang sudah lebih dari cukup untuk sekedar mengisi detail privadi, namun dengan AI Suggestion, itu akan mempermudah menjawab pertanyaan yang lebih kompleks dan sulit.
Nah integrasi ini memang belum dikonfirmasi langsung oleh Microsoft, namun bisa saja kabar dan rumor ini akan beneran terjadi mengingat Microsoft memang tampak terobsesi dengan interasi Copilot dan AI pada setiap layanannya.
Bagaimana menurutmu? jika rumor ini beneran diterapkan, apakah fitur ini akan bermanfaat? komen dibawah guys.
Via : Windows Latest