Hingga berita ini ditulis, dari awal kemunculannya hingga Build 14279. Microsoft Edge masih meninggalkan satu titik lemah dari sebuah browser yakni dukungan terhadap ekstensi yang belum bisa digunakan oleh Insider.
Namun sepertinya penantian tersebut akan berakhir. Bersumber dari WinBeta dan Thurrot, yang mendapatkan konfirmasi dari sumber internal Microsoft mengatakan bahwa dukungan ekstensi pada Microsoft Edge akan hadir pada update build Insider selanjutnya.
Mereka juga menambahkan bahwa pada Build 14284 (Internal Ring) merupakan build awal dari branch Redstone (rs1_release) yang support ekstensi pada Edge. Yang mungkin build tersebut yang akan rilis sebagai public testing Insider atau nomor build diatasnya.
Meskipun berita ini hanya sebatas rumor dan belum mendapat konfirmasi resmi dari Microsoft. Tetapi mungkin bisa menjadi angin segar untuk pengguna setia Edge sekaligus bisa menaikan jumlah penggunanya kembali yang belakangan ini mengalami penurunan. (Baca : Browser IE + Edge Mulai Ditinggalkan Pengguna, dan Beralih ke Google Chrome)