Hari ini Microsoft merilis patch update baru untuk beberapa versi Windows 10 lawas. Ada 3 versi Windows 10 yang kebagian patch update kali ini, yaitu Windows 10 Fall Creators Update (versi 1709), Creators Update (versi 1703), dan Anniversary Update (versi 1607).
Isi perbaikan dan patch yang dirilis ke masing-masing versi Windows 10 lawas ini juga berbeda. Misalnya saja bagi kamu pengguna Windows 10 Fall Creators Update, kamu bakal mendapati KB4284822 dengan berbagai peningkatan performa serta perbaikan masalah di Windows Defender Security Center, koneksi remote desktop, dsb. Setelah update build OS kamu bakal menjadi 16299.522.
Sedangkan bagi kamu pengguna Windows 10 Creators Update, kamu bakal mendapati KB4284830 dengan peningkatan performa dan perbaikan masalah otentikasi, soft keyboard, dsb. Setelah update build OS kamu bakal menjadi 15063.1182.
Terakhir bagi kamu pengguna Windows 10 Anniversary Update, kamu bakal mendapati KB4284833 dengan peningkatan performa dan perbaikan masalah yang sangat banyak, mulai dari masalah Ctrl + Alt + Del, full startscreen, berbagai crash, dsb. Setelah update build OS kamu bakal menjadi 14393.2339.
Mengingat pentingnya patch update ini, jika kamu salah satu pengguna Windows 10 versi lawas tersebut, pastikan kamu cek Windows Update dan install update terbaru sekarang juga. Atau jika kamu lebih suka download update Windows 10 secara manual (bukan dari dalam Windows Update), kamu bisa download langsung dari link berikut ini:
- Download patch KB4284822 untuk Windows 10 Fall Creators Update (versi 1709)
- Download patch KB4284830 untuk Windows 10 Creators Update (versi 1703)
- Download patch KB4284833 untuk Windows 10 Anniversary Update (versi 1607)
Bagi kamu yang sudah menggunakan Windows 10 April 2018 Update, tidak ada patch yang dirilis untuk saat ini.