Microsoft baru saja mengumumkan Surface Go, seri Surface dengan harga yang ‘relatif’ terjangkau (5,7 jutaan). Salah satu hal yang membuat harganya jauh lebih murah dibandingkan Surface Pro adalah prosesornya bukan seri Core tapi seri Pentium. Hmm apakah harga murah membuat performanya juga murahan?
Intel Pentium Gold 4415Y merupakan prosesor low-end dari Intel yang ditujukan untuk laptop dan tablet. Diumumkan pada kuartal kedua tahun lalu, seri Pentium Gold sudah memakai arsitektur Kaby Lake 14nm yang bisa dibilang tidak ketinggalan zaman. Seri 4415Y masih dual-core dan hyper threading sampai 4 thread, tapi sayangnya masih belum mendukung Turbo Boost, sehingga clock tertingginya hanya sekitar 1,6 GHz saja. Absennya Turbo Boost membuat performa Pentium Gold 4415Y masih kalah dengan Core m3-7Y30. Hasil benchmark kedua prosesor bisa kamu lihat melalui gambar berikut:
Dari hasil diatas, kamu bisa membayangkan perbedaan performa yang bisa dibilang ‘lumayan’ signifikan. Untunglah dalam segi grafis 4415Y memakai kartu grafis yang sama dengan Core m3-7Y30, yaitu Intel HD Graphics 615. Meskipun masih belum termasuk seri terbaik, tapi masih bisa dibilang oke lah.
Bagaiman untuk kegiatan sehari-hari seperti mengedit dokumen, menonton video, browsing? Relatif. Jika kamu sudah terbiasa menggunakan laptop yang masih memakai seri Atom atau Pentium, kamu tidak akan merasakan pengalaman yang berbeda atau bahkan Pentium Gold ini terasa lebih baik. Namun jika kamu sudah memakai laptop dengan sari Core 2014 ke atas (m-series atau i-series), kemungkinan besar kamu akan merasakan penurunan performa.
Jika kamu membeli Surface Go untuk keperluan sekolah/kuliah, saya rasa banyak pilihan laptop lain dengan kemampuan yang lebih mumpuni, kecuali kamu benar-benar butuh dukungan pen, portabilitas tinggi, dan desain yang unik. Ingat, dengan harga 5,7 jutaan kamu baru dapat Surface Go saja, belum termasuk keyboard dan pen. Itupun kamu baru dapat penyimpanan eMMC 64GB (Bukan SSD).
Sekian gambaran umum dari Performa Pentium Gold 4415Y ini. Sekali lagi saya ingatkan, ini hanya gambaran umum berdasarkan spesifikasi prosesor dan benchmark di Windows 10, bukan performa asli. Karena sampai sekarang baru Surface Go saja yang memakai seri prosesor ini. Spesifikasi bukan segalanya, namun bisa memperlihatkan potensi dari prosesor tersebut. Nah, bagaimana menurutmu? Bagikan pendapatmu disini ya!
sumber notebookcheck, techtablets, techcrunch, wccftech