Aplikasi Calendar di Windows 10 Akan Mendapatkan Update Tampilan

Nampaknya Microsoft akan menyiapkan update bagian tampilan pada aplikasi Calendar Windows 10. Terdapat beberapa screenshot yang menunjukan versi terbaru dari Calendar.

Tampilan Calendar yang hingga sekarang masih dalam pengembangan internal ini memperlihatkan beberapa perubahan. Diantaranya memberikan kesan lebih terang dan berwarna, gambar background, dan hamburger menu yang baru dengan sentuhan Fluent Design.

Tampilan baru aplikasi Calendar (1)

Selain itu shortcut baru untuk People, Mail dan To-Do apps yang terletak dibagian panel kiri. Serta perubahan tampilan pada peletakan menu New Event.

Tampilan baru aplikasi Calendar (2)

Hingga saat ini belum diketahui pasti kapan update ini dapat didownload oleh pengguna karena Microsoft sendiri belum memberikan pernyataan resmi mengenai ini.

Jika kamu belum mempunyai aplikasi Mail and Caledar, kamu dapat mendownloadnya melalui Microsoft Store.

Source Aggiornamentilumia

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation