Sebuah fitur baru di Windows 10 Insider Dev Channel , baru baru ini terungkap Via DeskModder, dimana dalam versi Windows 10 Insider Preview Build 20185, ada sejumlah fitur baru menarik yang dapat pengguna aktifkan.
Yang pertama adalah panel Emoji yang kini menampilkan pilihan dan opsi Animasi GIF, dengan ini pengguna nanti akan dapat dengan cepat mencari Meme dan animasi lainnya untuk menambah pengalaman chatting dengan menggunakan Panel Emoji ini, dan yang kedua dalam Panel yang sama, kini tampil opsi untuk membuka Clipboard History dengan cepat.
Namun selain itu yang paling menarik tentu saja adalah Panel tersebut seperti yang dapat kamu lihat kini dia menggunakan Fluent Design visual elements, dengan efek blur dan transparannya.
Dan untuk pengguna On Screen Keyboard, kini ada beberapa tweak baru yang diterima, seperti Tombol yang memiliki sudut agak membulat, bar aplikasi yang membuat geser keyboard lebih mudah, dan beberapa hal yang sudah disebutkan diatas.
Cara Aktifkan Panel Emoji Baru Ini?
Bagi kamu pengguna Windows 10 Insider Preview Build 20185, fitur tersebut seperti yang kita tahu tidak hadir secara default, namun kamu bisa mengaktifkannya dengan menggunakan ViveTool, dan berikut adalah langkah singkatnya.
Langkah 1. Pastikan kamu sudah menggunakan Windows 10 Insider Preview Build 20185.
Langkah 2. Selanjutnya silahkan download ViveTool pada halaman GitHub berikut.
Langkah 3. Extract file yang didownload dan silahkan kamu buka Command Prompt (as Administrator) dan masuk ke Directory file yang barusan kamu Extract.
Langkah 4. Selanjutnya didalam Command Prompt as Admin dan sudah berada di Directory File yang di Extract, silahkan kamu masukkan perintah berikut:
vivetool.exe addconfig 20438551 2
Langkah 5. Restart perangkat kamu, dan harusnya perubahan seperti pada gambar diatas sudah kamu dapatkan.
Catatan : Instruksi bergambar akan dibuat secara terpisah karena proses update saat artikel ini ditulis masih berlangsung.
Via : DeskModder