Seperti yang kamu ketahui, Windows 10 bisa mendownload file update sebesar 100MB – 1GB dalam sekali update. Pada saat dilakukannya proses download, Windows 10 akan memprioritaskan bandwidth internet yang ada untuk melakukan download, hal ini tentunnya dapat mencegah kegagalan ketika mendownload file dari server Windows Update. Dikarenakan prioritas bandwidth tersebut, mungkin kamu akan merasakan lambatnya internet ketika Windows sedang melakukan update.
Semenjak Microsoft merilis Windows 10 Build 16237, Microsoft memberikan fitur dimana kamu dapat memberikan limitasi terhadap pemakaian bandwidth untuk melakukan update di Windows 10.
Membatasi Bandwidth Update di Windows 10
- Pertama buka Settings.
- Kemudian klik menu Windows & Security.
- Pada sub menu Windows Update, klik opsi Advanced Options yang terletak pada panel kanan.
- Klik pada opsi Delivery Optimization.
- Scoll kebawah lalu pilih opsi Advanced options.
- Kemudian berikan tanda centang pada opsi Limit how much bandwidth is used for downloading update in the background. Lalu atur berapa persentase bandwidth yang ingin dialokasikan untuk Windows Update.
- Tutup Settings.
Dengan begitu, maka Windows akan membatasi update dengan besaran tergantung dari persentase yang diberikan tadi. Tidak hanya berlaku pada Windows Update, tetapi juga untuk update Modern Apps dan Game di Windows 10.
Hal ini tentunya sangat membantu bagi pengguna internet berkuota atau ingin menyeimbangkan antara melakukan browsing internet dan background update (Windows Update, Update apps/game, dll). Efek samping dari mengaktfikan fitur ini tentu akan membuat update menjadi lama karena bandwidth internet yang dibatasi.
Nah itu dia cara untuk membatasi bandwidth untuk Windows Update di Windows 10. Jika ada yang ingin kamu tanyakan, silahkan bertanya melalui kolom komentar.