Pesan error DNS_PROBE_FINISHED_NO_INTERNET biasa didapatkan pada pengguna browser Google Chrome. Masalah ini sebenarnya berhubungan dengan alamat DNS yang dikonfigurasi. Entah alamat DNS yang dimasukan salah, ataupun alamat DNS itu sendiri yang bermasalah.
Jadi meskipun indikator internet pada taskbar tidak memperlihatkan tanda bahwa terjadi masalah, tetapi pengguna tidak akan bisa membuka sebuah alamat situs.
Jika kamu juga mengalami masalah yang sama saat ini, maka beberapa cara dibawah ini bisa kamu coba sebagai opsi troubleshooting.
Reconnect Internet
Cara simpel dan paling sederhana yang bisa kamu coba adalah reconnect internet yang kamu gunakan. Jadi kamu bisa memutuskan sambungan internet (entah itu menggunakan media LAN ataupun WiFi) lalu menghubungkannya kembali. Setelah itu kamu bisa coba kembali membuka alamat situs.
Jika masih bermasalah, maka kamu bisa mencoba cara selanjutnya dibawah ini.
Setting DNS secara Manual
- Buka Windows Run, ketikan ncpa.cpl.
- Klik kanan pada adapter yang digunakan saat ini dan pilih Properties.
- Klik 2x pada opsi Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4).
- Pilih opsi Obtain an IP address automatically agar membiarkan PC mendapatkan DHCP IP dari provider, kemudian pilih opsi Use the following DNS server address dan masukan alamat DNS 8.8.8.8 dan 8.8.4.4. Klik OK untuk menyimpan pengaturan.
- Bersihkan cache DNS.
- Done, kamu bisa coba kembali membuka web browser dan membuka sebuah alamat website.
Pada langkah ke-4, kamu dapat mengganti alamat DNS sesuai dengan keinginan, tidak perlu berpaku pada DNS Google. Kamu juga bisa menggunakana DNS Cloudflare (1.1.1.1 – 1.0.0.1), atau OpenDNS (208.67.222.222 – 208.67.220.220).
Jika masih bermasalah, maka kamu bisa mencoba cara selanjutnya dibawah ini.
Reset Network
Cara terakhir yang bisa kamu coba adalah dengan reset terhadap semua pengaturan network yang ada. Untungnya Windows 10 memiliki cara mudah dimana kamu dapat reset pengaturan network melalui Settings.
Restart Router
Ada baiknya kamu juga coba untuk melakukan restart terhadap router yang kamu gunakan. Karena router yang juga merupakan perangkat yang sama dengan komputer juga membutuhkan restart untuk menstimulasi ulang sistem yang ada. Jadi ketika terdapat masalah seperti koneksi internet yang lambat atau hal lainnya, melakukan restart bisa menjadi pilihan.
Itu dia beberapa cara yang bisa kamu lakukan jika mengalami masalah koneksi internet dengan pesan error DNS_PROBE_FINISHED_NO_INTERNET di Chrome. Jika kamu memiliki cara lainnya, pastikan membagikannya melalui kolom komentar.